Kamu “Anti Hoax” Tonton, dan Sebarkan Video Ini

Kamu “Anti Hoax” Tonton, dan Sebarkan Video Ini

June 19, 2017

SHNet, Jakarta – lagu ini judulnya Awas Hoax , diciptakan oleh Tony Q Rastafara, menurut kisah yang dituturkan Tony Q, ia terinspirasi dan menyikapi perkembangan Dunia Maya yang begitu masif, sehingga banyak orang yang menggunakan atau membaca tanpa pikir panjang, apakah itu positif atau negatif, dan yang paling memprihatinkan kata Tony Q ,banyak orang mudah percaya dengan berita bohong dan tidak dicerna ke benarannya.

Lagu Anti Hoax dinyanyikan Iffi Puti, dara manis kelahiran bulan september yang sejak usianya 7 tahun sudah bergumul dengan musik dan berkesenian.

Kata Iffi, menjadi salah seorang yang bisa mengemukakan rasa dan jiwa, adalah salah satu tujuan hidupnya, menjadi manfaat dan tak peduli akan azaz pemanfaatan selama tak saling merugikan,Insya Allah akan selalu menjadi prinsipnya, kata Iffi dalam sebuah kesempatan.

Lagu anti hoax adalah salah satu bentuk penyikapan dan untuk mengingatkan bahwa ujaran kebohongan, kebencian, adu domba yang mondar-mandir didunia maya bergerak secara cepat serta massif.

“Ujaran kebohongan itu menjadi racun yang  sedang mengancam perdamaian umat manusia di belahan dunia manapun, tidak memilih-milih usia, generasi,profesi dan latar belakang”, pungkas Iffi. (Pri)

dikutip dari :

http://sinarharapan.net/2017/06/kamu-anti-hoax-tonton-dan-sebarkan-video-ini/

 

Leave a Reply